Basirun Nyalon Lewat Parpol

Basirun Nyalon Lewat Parpol

Kemungkinan Dipaketkan dengan Heru Cahyono \"\"HARJAMUKTI- Gagal melalui jalur independen akibat tak lolos verifikasi di KPU, tak membuat langkah H Basirun terhenti. Perwira aktif di Polres Ciko itu dikabarkan akan mencalonkan diri melalui jalur partai politik (parpol). Kabar yang berhembus kabar, Basirun akan berpasangan dengan Bacawalkot Partai Gerindra Heru Cahyono. Basirun saat dikonfirmasi tentang kebenaran kabar tersebut, mengakui jika dirinya akan terus maju untuk mencalonkan diri sebagai calon wali kota, walaupun KPU menganggap dirinya tidak lolos verifikasi karena kurangnya syarat dukungannya. “Kok tahu ya kalau saya akan mencalonkan diri melalui parpol,” kata Basirun kepada Radar. Pria yang dikenal dengan kumis khasnya ini  belum berani menyebutkan partai mana saja yang bisa diajak mengusung dirinya sebagai calon wali kota. Karenanya, saat ini dirinya bergerilya untuk menghimpun partai-partai, khususnya partai-partai kecil hingga cukup baginya untuk mencalonkan diri. Sebelumnya, Basirun merasa mendapat perlakuan diskriminatif dari KPUD Kota Cirebon setelah dinyatakan tak lolos verifikasi. Semula Basirun hendak maju bersa Kang Sholeh. Pasangan ini kemudian disebut dengan Bakso. Ketika dinyatakan tak lolos, mereka bahkan mengancam menduduki KPU. Terpisah, Cawalkot Partai Gerindra Heru Cahyono tidak membantah jika dirinya mulai membangun komunikasi dengan Basirun. Pertemuan untuk menyamakan persepsi membangun Kota Cirebon ke depan. Karenanya, jika KCB (Koalisi Cirebon Bersatu) meninggalkan Gerindra, maka partainya siap mencari partai lain untuk bergabung. “Iya Mas, sudah ada arah ke sana untuk menggandeng H Basirun. Yang jelas Gerindra serius untuk maju dalam pilwalkot,” tandasnya. (abd)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: